Menpora Minta Shin Tae-Yong Pertahankan Asnawi Mangkualam Dkk

0

Batola – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong diminta Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali untuk mempertahankan Squad Garuda yang cukup impresif berlaga di Piala AFF 2020.  Meski hanya menempati posisi runner up, bukan alasan menyebutkan permainan Asnawi Mangkualam dkk tidak cemerlang. Justru tim ini memberikan harapan masyarakat Indonesia untuk semakin berkibar dengan prestasi kinclong.

Menpora Zainudin Amali menilai dengan melihat komposisi Squad Garuda sekarang cukup membuat lega dan menunjukkan masa depan Timnas Indonesia terlihat cerah.Dengan usia muda permainan Timnas sendiri saat mengikuti turnamen Piala AFF 2020, cukup membuat kerepotan tim negara lainnya, termasuk Thailand.

“Saya berharap tim ini dipertahankan dibawah kepemimpinan Coach Shin Tae-yong.Kita punya harapan ke depan kalau mereka ini tetap utuh dan tidak dirombak, maka dua atau tiga tahun ke depan kita bisa melihat timnas kita akan semakin baik lagi,” kata Menpora Zainudin Amali, saat meresmikan Gedung Olahraga Setara di kawasan Jalan Tarutan, Marabahan, Barito Kuala, Kalsel, Selasa (04/1/2022).

 

Coach Shin Tae Yong dan Kapten Timnas Asnawi Mangkualam ( Foto – Dokumen Twitter PSSI ).

Pemerintah sendiri menurut Menpora tentu sangat mengapresiasi dengan semangat juangnya dalam usia muda berlaga hingga menembus final Piala AFF 2020.Terbukti di Leg kedua cukup merepotkan Timnas Thailand. Meskipun diakui untuk peringkat FIFA sendiri , Thailand berada di posisi 115, sedangkan Indonesia masih berkutat di peringkat 164.

“Meskipun begitu anak-anak ( Pratama Arhan cs ) memberikan perlawanan yang cukup membanggakan.Jangan lupa mereka yang dikirimkan ke Singapore itu pemain berusia muda, sehingga dua tiga tahun ke depan kita punya harapan kepada mereka. Mereka ini juga yang dipersiapkan untuk Sea Games. Karena Sea Games khan ada batasan usia, nah pemain negara lain itu memainkan tim senior.Kita masuk ke final semalam aja sangat luar biasa,” tegas Zainudin Amali.

 

Menpora Zainudin Amali saat meresmikan Gedung Olahraga Setara , Marabahan Batola, Selasa (4/1/2022).

Anggota DPR RI, Bambang Heri Purnama mendukung kuat keinginan Menpora tersebut. Karena itulah PSSI tetap memberikan support bagi Timnas Indonesia , untuk tidak membubarkan Wetan Sulaiman dkk. Karena komposisi sekarang dinilai bagus dan mumpuni, meskipun masih membutuhkan polesan dan jam terbang tinggi dalam mengikuti kompetisi internasional.

“Saya minta Timnas Indonesia jangan dibubarkan atau dirombak total. Sesuai harapan Menpora kita pertahanan Timnas Indonesia yang ada. Soal penambahan pemain  termasuk strateginya kita serahkan sepenuh kepada Coach Shin Tae-yong.Berikan kepercayaan kepada Shin Tae-yong,” ujar Bambang Heri Purnama yang merupakan Ketua KONI Kalsel. (Olpah Sari Risanta).

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Exit mobile version