Yok Ikuti Event AKSEL Virtual Run 2024 Bank Kalsel

0

Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin, salah satu penggiat olahraga lari nasional. (Foto-Dok Fachrudin).

Para penggemar olahraga lari di Banua, belakangan ini semakin senang saja. Karena bisa mengikuti kembali event lari berhadiah total Rp.30 juta lebih. Event ini pun digelar langsung Bank Kalsel, dalam rangka menyemarakan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan ke-74.

Berbeda dengan ajang lari kebanyakan, kali event bertajuk “Sehat Diri Bumi Lestari”, justru menggunakan aplikasi khusus. Namanya AKSEL Virtual Run 2024. Peluncurannya pun ditandai dengan lari bersama komunitas Gubernur Runners, RIOT, BanuaRun dan South Borneo Runners yang dipimpin langsung Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin, dengan start di halaman Kantor Pusat Bank Kalsel, Selasa (23/07/2024).

event ini merupakan sebuah kampanye gerakan gaya hidup sehat dan pelestarian lingkungan, sesuai dengan tajuk yang digaungkan yakni “Sehat Diri Bumi Lestari”..

“Setiap 1 kilometer yang ditempuh oleh para runners maka akan dikonversi menjadi satu pohon mangrove untuk ditanam di pesisir wilayah Kalsel. Kami  menargetkan1.000 orangpendaftar, sehingga Bank Kalsel dapat menanam 7.400 pohon mangrove,” ungkap Fachrudin di sela-sela dirinya mengikuti lari bersama.

Dalam kesempatan itu juga, petinggi Bank Kalsel yang hobbi berat olahraga atletik ini, mengajak masyarakat luas untuk mengikuti dan meramaikan event tersebut. Selaian untuk bersilaturahmi dan menambah keakraban antara  Bank Kalsel dengan nasabahnya, ajang ini juga salah satu wujud perhatian perbankan seperti mereka melahirkan bibit-bibit pelari muda potensial.

“Untuk mengikuti event ini,syarat mudah banget. Jadi sebelum mendaftar, pastikan para runners sudah memiliki rekening Bank Kalsel baik konvensional ataupun syariah dan aktivasi Mobile Banking AKSEL by Bank Kalsel, setelahitu lakukan pendaftaran melalui fitur AKSEL FUN dan cukup membayar Rp74,- (tujuh puluh empat rupiah) sudah bisa mengikuti event ini,”jelasnya.

 

Launching Aksel Virtual Bank Kalsel. (Foto Humas Bank Kalsel).

Karena sifatnya virtual, larinya bisa kapan saja dan dimana saja, sesuai jarak yang sudah ditentukan yaitu 7,4 km. Aktivitas lari dilakukan  selama periode waktu 24 Juli s/d 14Agustus2024 menggunakan aplikasi sport tracking (Strava, Relive, dll), terakhir upload hasilnya di websitehttps://v-run.bankkalsel.co.id.

“Bank Kalsel juga menyediakan total doorprize sebesar Rp30 juta yang akan diundi setelah periode lari selesai dan 74 jersey khusus untuk 74 orang pertama yang menyelesaikan7,4km dan meng-upload hasilnya,” beber Fachrudin.

Fachrudin juga mengajak masyarakat luas untuk mensukseskan kegiatan yang bakal diikuti puluhan pelari terbaik Banua maupun nasional lainnya.

“Ayo runners segera daftar dan ikuti AKSEL Virtual Run 2024, mari bergabung bersamakami dalam Gerakan #SehatDiriBumiLestari”, pungkas Fachrudin.

Sebelum peluncuran dilakukan, pada kesempatan yang berbeda Bank Kalsel juga telah melaksanakan Pra Event, yakni penanaman 8.000 pohon mangrove Bersama Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalsel dalam rangka peringatan Hari Lingkungan Hidup,  pada tanggal 2 Juli 2024di Pantai Pagatan, Kabupaten Tanah Bumbu.

Event AKSEL Virtual Run 2024 diapresiasi berbagai kalangan. Karena juga selaras dengan upaya pemerintah menggelorakan olahraga dalam berbagai kesempatan. Bahkan dalam berbagai kesempatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi daerah-daerah yang menyelenggarakan event-event lari, sebagai salah satu dari pengembangan sport tourism Indonesia.

“Kami sangat mendukung event event lari di seluruh Indonesia, karena bisa menjadi bagian bagian dari pengembangan sport tourism Indonesia,” kata Menparekraf Sandiaga.

 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, saat mengikuti salah satu event lari nasional di Jakarta baru-baru tadi. (Foto-Dok Biro Komunikasi Kemenparekraf).

Sementara Humas DPP Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI), Muhammad Risanta, menilai event diselenggarakan Bank Kalsel ini memberikan dampak luar biasa bagi pengembangan olahraga lari di daerah dan Indonesia. Di satu sisi kegiatan ini juga  diharapkan akan berdampak pada pergerakan wisatawan di destinasi wisata, khususnya kota Banjarmasin.

“Sebagai penggiat sport tourism, harapannya event ini juga akan berdampak pada pergerakan ekonomi dan lapangan kerja dan meningkatkan gaya hidup sehat di kalangan masyarakat,” Risanta, mantan atlet lari era tahun 80-an.

(Muhammad Irfani).

Muhammad Irfani, Jurnalis Economic Travelling.Com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Exit mobile version