Eksebisi Bank Kalsel dan Pemprov Kalsel Meriahkan Paman Birin Tropy VII

0

Tim Bank Kalsel yang diarsiteki Fachrudin (Direktur Utama Bank Kalsel) menjajal kemampuan dengan melakukan pertandingan eksibisi melawan Kalsel All Star yang dikapteni Paman Birin (Gubernur Kalsel), di lapangan Murjani Banjarbaru, Jumat malam (10/05/2024).

Banjarbaru – Meskipun disibukkan dengan rutinitas pekerjaan sehari-hari, jajaran Bank Kalsel masih menyempatkan diri berolahraga. Salah satunya melalui cabang olahraga sepakbola.Tim sepakbola Bank Kalsel salah satu tim yang cukup diperhitungkan di kalangan perbankan di Banua.

Di ajang Paman Birin Trophy VII 2024 pun, tim yang diarsiteki Fachrudin (Direktur Utama Bank Kalsel) menjajal kemampuan dengan melakukan pertandingan eksibisi melawan Kalsel All Star yang dikapteni Paman Birin (Gubernur Kalsel), di lapangan Murjani Banjarbaru, Jumat malam (10/05/2024).

Pertandingan eksibisi ini diselenggarakan dalam rangka menjalin silaturahmi dan keakraban antara Bank Kalsel dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan. Acara ini juga menjadi ajang untuk memperkenalkan talenta-talenta terbaik di bidang sepak bola dari kedua belah pihak, serta untuk mempromosikan semangat olahraga di kalangan masyarakat.

Meskipun hanya eksbisi kedua tim tampil spartan dan saling serang layaknya pertandingan berskala nasional.Kendati begitu Bank Kalsel harus mengakui keunggulan dari Tim Paman Birin yang bertabur bintang dengan skor 3-0. Tim Kalsel All Star mampu mengimbangi sekaligus mengalahkan Bank Kalsel, karena bermain kompak dan spirit luar biasa begitu kick off babak pertama.

Pertandingan ini tidak hanya menjadi sebuah pertandingan sepak bola, tetapi juga sebuah momen penting untuk merayakan persahabatan dan kerja sama yang erat antara Bank Kalsel dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan. Jalinan kebersamaan yang kuat antar tim menjadikan hasil pertandingan bukanlah suatu hal yang menjadi inti dari pertandingan, melainkan sebagai silaturahmi dan memperkuat kebersamaan.

Fachrudin mengatakan pertandingan ini sengaja digelar guna meningkatkan keakraban sekaligus refreshing dari rutinitas pekerjaan sehari-hari.

“Pertandingan silaturahmi tersebut bukan mencari juara atau piala. Para pemain yang bertanding dimaksud untuk memperkuat sinergitas yang selama ini telah terbangun dan dalam rangka memeriahkan pembukaan Paman Birin Trophy VII 2024,”ujar Fachrudin menyalami Paman Birin usai pertandingan.(Muhammad Irfani).

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!
Exit mobile version