Setahun Fugo Hotel, Membangun Kebersamaan Menpromosikan Pariwisata Banua

0

 

2 Agustus 2023, Fugo Hotel Banjarmasin berusia satu tahun. Anniversary pertama dilakukan secara sederhana namun penuh rasa kebersamaan, di  Sante Kaffe, kawasan Duta Mall Banjarmasin, Rabu sore (02/08/2023).

Syukuran hotel yang dul “bertransformasi dari Mercure” ini berlangsung meriah dengan beragam acara yang disambut meriah ratusan undangan spesial.Selain seremonial pelepasan puluhan balon, acara juga diawali penampilan Scarlet Dancer. Uniknya sembari menikmati suasana ramah tamah, undangan pun disuguhi peragaan busana yang mengangkat desain casual produk asli Banua, Intalu Cloths Banjarmasin.

Setahun Fugo Hotel menjadi sejarah baru potret perhotelan di Banjarmasin, yang mengusung kenyamanan dan mendukung penuh pergerakan promosi pariwisata Banua. Tak heran jika kehadiran Fugo menjadi penambah manisnya “peristirahatan pelancong mancanegara dan nusantara” yang mengunjungi Kalimantan Selatan.

“Maklum saja hotel adalah sisi lain sebuah industri pariwisata. Kami melihat Fugo memberikan nuansa beda dan berkelas bagi wisatawan yang mendambakan hotel nyaman dan sehat serta mudah akses kemana-mana.Setahun usianya Fugo mampu memberikan warna khusus potret perhotelan yang membantu promosi pariwisata Banua dan Wonderful Indonesia,” terang penggiat pariwisata nasional, Muhammad Risanta, kepada awak media, disela-sela Anniversary pertama Fugo Hotel.

 

Tim Managemen Duta Mall Banjarmasin, Sarjono dan Penggiat Pariwisata, Muhammad Risanta, saat menghadiri Anniversary Pertama Hugo Hotel Banjarmasin. (Foto-Olpah Sari).

Risanta yang juga Jurnalis Senior Transmedia grup dan Dosen STIE Pancasetia Banjarmasin, berharap di usianya yang pertama ini Fugo terus konsisten menjaga komitmennya sebagai salah satu hotel berbintang pendukung kegiatan pariwisata lewat pelayanan terbaiknya.

“Kesan pertama yang baik, sudah pasti membuat tamu dan wisatawan terkesan. Mereka ada cerita yang dibagikan dalam pengalaman bermalam disini dan menikmati keramahtamahan dan pelayanan terbaik. Secara tidak langsung membantu Banjarmasin dan Kalsel meningkatkan minat orang berwisata dan berkunjung kesini.Imbahnya perekonomian semakin bergerak terus dan berdampak juga kepada kesejahteraan masyarakat,” kata pria yang juga Humas DPP Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI).

General Manager FUGO Hotel, Dono Prasetyo, sangat berterima kasih dengan dukungan semua pihak sehingga Fugo bisa berkontribusi positif dalam turut serta memajukan Banua dari sektor perhotelan. Karena itu pula pihaknya akan selalu memberikan pelayanan terbaik dan memberikan kesan nyaman tamu dan wisatawan yang bermalam dan merasakan suasana hotel dengan pemandangan indah seputar kota Banjarmasin.

“Kami berharap Fugo bisa memberikan rasa nyaman dan menyenangkan untuk masyarakat, apakah itu wisata, meeting atau kegiatan lainnya. Komitmen kami hadir di Kalimantan untuk memberikan yang terbaik,”terang Dono.

 

Salah satu menu yang disajikan di restoran Hotel Fugo. (Foto-Olpah Sari).

Lebih jauh Dono juga menyebutkan jika momen Anniversary ini mereka juga mempromosikan kuliner, kali ini adalah Dimsum All You Can Eat. Tarifnya dipatok Rp250 ribu per pax. Pengunjung termasuk wisatawan sudah bisa menikmati dimsum spesial sepuasnya.

Sebagai hotel mengembangkan bisnis, Fugo juga tetap mengedepankan sisi sosial. Momen ini pun mereka lakukan juga dengan meluncurkan Program CSR dengan kemasan We Care Better.

“Dalam kesempatan ini program ini memfokuskan kepada masyarakat lokal dan memerlukan bantuan. Kita memberikan kepedulian terutama masyarakat di lingkungan sekitar.Harapannya keberadaan kami bisa memberikan manfaat untuk masyarakat,” ucapnya. (Ridzky Husna).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!