Rumah Zakat Kembali Salurkan Berbagi Buka Puasa

0

Banjarmasin –  Indahnya berbagi di bulan suci Ramadhan menjadi kebahagian tersendiri bagi umat muslim di mana saja. Ramadhan pun menjadi oase masyarakat yang tidak mampu dan hidup dalam kondisi ekonomi pas-pasan. Karena di bulan mulia ini masih banyak warga dan lembaga yang peduli kepada sesama, dengan program sosial dan kemanusiaan.

Salah satunya adalah penyaluran infak, sedekah serta zakat yang dilakukan badan atau lembaga yang khusus menangani hal tersebut. Sebut saja Rumah Zakat.Seperti tahun-tahun sebelumnya, Ramadhan tahun ini Rumah Zakat Kalsel kembali menyalurkan program Berbagi Buka Puasa (BBP).

Rumah Zakat Cabang Kalimantan Selatan, tepat di hari kedua puasa, Senin (4/4/2022) telah menyalurkan secara perdana paket BBP di Desa Berdaya, Sungai Miai, Kecamatan Banjarmasin Utara.

 

 

Sedikitnya 200 paket Berbagi Buka Puasa (BBP) dibagikan kepada masyarakat di Mushalla Nur Ibadah, Sungai Miai RT.11, Banjarmasin. Paket tersebut disalurkan untuk buka puasa bersama di mushala dan sebagian lagi dibagikan kerumah rumah warga.

Warga Sungai Miai sendiri menyambut bahagia bantuan BBP yang disalurkan Rumah Zakat Kalimantan Selatan. Terlebih saat ini kondisi pandemi membaik dan diperkenan menggelar buka puasa bersama. Kerinduan buka puasa bersama memang terbilang tinggi, karena dua Ramadhan sebelumnya akibat pandemi Covid-19 mereka tak bisa menggelar buka puasa bersama.

“Alhamdulillah warga disini tahun ini kita kembali dapat bantuan berbagai buka puasa dari Rumah Zakat, kami sangat senang dan gembira,” ucap Setiasih salah seorang tokoh masyarakat.

Branch Manager Rumah Zakat Kalsel, Alfin, menjelaskan program Berbagi Buka Puasa (BBP) adalah program tahunan yang dilaksanakan mereka dengan mengandeng para donatur dan dermawan di mana saja dalam bersedekah,berinfak dan zakat.Untuk penyaluran perdana mereka menyalurkan kawasan Sungai Miai, Kecamatan Banjarmasin Utara.

“Terkait program ini kami memberikan kesempatan kepada para donatur yang ingin bersedekah bisa menyalurkan melalui Rumah Zakat. Dan saat ini masih bisa bersedekah untuk Paket Berbagi Buka Puasa atau paket Ramadhan lainnya melalui  melalui : ,” jelas Alfin.

Rumah zakat sendiri menurut Arifin juga membuka layanan melalui WA Center Rumah Zakat Kalsel di di http://wa.me/6281350050215. Rencana pekan perdana Ramadhan ini, Rumah Zakar akan membagikan 656 Paket BBP (Berbagi Buka Puasa),29 Paket Kado Lebaran Yatim, 16 paket Bingkisan Lebaran Keluarga, dan 56 Paket Syiar Qur’an.(Olpah Sari Risanta).

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!