Bank Kalsel Raih Terbaik Transaksi dan Penyaluran KUR

0

Dua Penghargaan terbaik bagi Bank Kalsel diserahkan langsung Sekdaprov Kalsel, Ir Roy Rizali Anwar kepada Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin. (Foto Humas Bank Kalsel).

Deretan panjang prestasi Bank Kalsel semakin bertambah. Kali ini salah satu Bank Pembangunan Daerah terbaik Indonesia, dianugerahi sebagai Terbaik I Transaksi Penerimaan Negara Terbanyak Semester I 2024, dan Terbaik II Pelaksanaan Penyaluran KUR (Kredit Usaha Rakyat) Berdasarkan Nominal Semester I Tahun 2024.

Bank Kalsel sendiri salah satu bank daerah yang berkontribusi positif bagi pembangunan di Kalimantan Selatan. Hal ini mengemuka dalam High Level Meeting Collecting Agent dan Penyaluran KUR Semester 1 Tahun 2024, di yang digelar Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Kalimantan Selatan, di Banjarmasin, Selasa (23/07/2024).

Tak hanya itu Bank Kalsel semakin melengkapi total KUR yang tersalurkan kepada masyarakat. Selaras dengan data Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Kalsel, hingga Juni 2024, total KUR yang telah tersalur mencapai Rp2,82 triliun kepada sekitar 46 ribu debitur di Kalsel. Salah satunya lewat penyaluran bersama Bank Kalsel, yang turut membawa pertumbuhan positif dari segi penyaluran sebesar 33,24% dibanding tahun lalu.

Capaian ini pun membuat jajaran Bank Kalsel bersyukur.Karena turut berperan dalam percepatan penyaluran KUR di Banua. Karena itu pula Direktur Utama Bank Kalsel, Fachrudin sangat berterima kasih dengan semua pihak, sehingga upaya bersama pemerintah daerah memudahkan penyaluran KUR berjalan lancar dan berujung kepada penghargaan terbaik.

“Untuk transaksi penerimaan terbanyak sama seperti tahun sebelum, dimana Bank Kalsel menjadi pilihan untuk tempat menyetorkan penerimaan daerah dengan ketersediaan kantor cabang dan lainnya di seluruh daerah di Kalsel,” ujarnya.

Sementara untuk penyaluran KUR, menurut Fachrudin terus mengalami pertumbuhan positif, dan memotivasi Bank Kalsel untuk lebih aktif menyalurkan kepada penggiat UMKM Banua, termasuk yang berskema syariah.

“Hingga Juni 2024, Bank Kalsel sudah menyalurkan KUR sebesar 389 miliar rupiah kepada 14.206 debitur. Kami berharap hingga akhir tahun, penyaluran akan terus tumbuh positif,” demikian Fachrudin mengakhiri keterangan resminya. (Muhammad Irfani).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!