Berkat UPZ Bank Kalsel Rafii Tak Lagi Pusing Mengganggur

0

Foto - Dok UPZ Bank Kalsel

Hati Rafi’i Mahdi tak lagi galau. Warga Jalan Tembus Mantuil kini bernafas lega. Karena punya modal usaha untuk kelangsung hidup sehari-hari. Maklum saja sejak menjadi pengangguran yang terdampak pemutusan hubungan kerja (PHK) di perusahaan plywood beberapa bulan lalu, tak sepeser pun penghasilan ia dapatkan.

Wajahnya pun tak lagi berkerut memikirkan modal usaha. Karena Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel memberikan bantuan modal untuk dirinya menjalankan usaha kecil-kecilan di rumah.

“Alhamdulillah ulun kada galau lagi.Karena hari ini mendapat bantuan untuk meningkatkan modal usaha bawarungan di muka rumah bersama istri.Ulun sekeluarga sangat berterima kasih kepada Bank Kalsel,” ujar Rafii usai menerima bantuan secara simbolis dari Sekretaris UPZ Bank Kalsel, Junaidi ,Senin (27/05/2024).

Rafi’i, yang memiliki tanggungan seorang istri dan tiga orang anak, sebelumnya bekerja sebagai buruh serabutan dengan penghasilan yang tidak menentu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dengan bantuan UPZ Bank Kalsel, Rafi’i berencana membuka warung untuk berjualan aneka gorengan dan makanan ringan, yang sebelumnya terkendala modal.

Sekretaris UPZ Bank Kalsel, Junaidi berharap bantuan tersebut dapat membantu dalam peningkatan modal usaha bagi Rafi’i Mahdi sehingga diharapkan dapat meningkatkan perekonomian keluarga

“Bantuan ini diharapkan dapat membantu Rafi’i meningkatkan perekonomian keluarga dan meningkatkan kualitas hidup,” terangnya.

Rafii sendiri mendapatkan bantuan setelah mengajukan permohohan kepada UPZ Bank Kalsel. Setelah melalui proses survei dan persyaratan yang lengkap, Rafi’i dinyatakan layak mendapatkan bantuan pemberdayaan ekonomi melalui modal usaha dari UPZ Bank . (M.Irfani).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!